SELAMAT DATANG DI CILACAP TEKNOLOGI..... KRITIK DAN SARAN KAMI TUNGGU...... TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGANNYA

Kamis, 11 April 2013

Pengiriman PC Turun 13,9 Persen di Kuartal Pertama 2013



Sebuah laporan terbaru dari IDC menunjukkan adanya penurunan dalam pengiriman PC secara global. Angka penurunan pengiriman PC di kuartal pertama 2013 tersebut pun cukup tinggi, yakni sebesar 13.9 persen jika dibandingkan periode yang sama di tahun 2012, demikian dilansir dari beritateknologi.
Alasan utama dari penurunan pengiriman PC tersebut kemungkinan besar adalah minimnya minat pasar terhadap sistem operasi terbaru dari Microsoft yakni Windows 8. Dalam pernyataannya, IDC juga mengatakan bahwa tablet/laptop hibrid dari Microsoft juga dinilai memiliki banderol yang terlalu tinggi dan suplai komponen yang terhambat.
Pada kuartal pertama 2013 ini, menurut data IDC total terdapat 76.294.000 unit PC yang telah dikirimkan secara global. Dari jumlah tersebut, HP menjadi yang pertama dengan prosentase sebesar 15.7 persen atau 11.997.000 unit PC. Dibandingkan dengan tahun sebelumnya, jumlah pengiriman yang dilakukan oleh HP tersebut mengalami penurunan sebesar 23.7 persen.
Di tempat kedua adalah Lenovo yang berhasil mengirimkan sebanyak 11.700.000 unit PC dengan penurunan sebesar 5000 unit dibanding kuartal pertama 2012. Jumlah pengiriman dari Lenovo ini pun mengambil prosentase sebesar 15.3 persen. Sementara itu Dell, Acer dan Asus masing-masing duduk di peringkat 3 hingga 5.
Semoga bermanfaat bagi anda...

Tidak ada komentar: