SELAMAT DATANG DI CILACAP TEKNOLOGI..... KRITIK DAN SARAN KAMI TUNGGU...... TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGANNYA

Senin, 07 Januari 2013

Wow Ada Harddisk Wireless Dari Seagate


Ajang Consumer Event Show (CES) 2013 yang diadakan di Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat telah dimulai. Berbagai produk elektronik terbaru pun bermunculan. Tak ketinggalan adalah Seagate yang terkenal sebagai produsen HDD.


Mereka baru saja memperkenalkan HDD terbaru bernama Seagate Wireless Plus. Seperti namanya, HDD yang satu ini bekerja secara wireless. Bahkan HDD ini sanggup terkoneksi dengan delapan perangkat wireless sekaligus, demikian dikutip dari beritateknologi.
Perangkat ini pun bisa terhubung dengan berbagai macam gadget. Dari smartphone, tablet ataupun laptop. Dengan Seagate Wireless Plus ini pemilik gadget bisa streaming hingga 3 video sekaligus. Selain itu, HDD wireless ini juga kompatibel dengan Apple Airplay dan DLNA. Sebagai tambahan, Seagate juga telah membuat HDD wireless ini agar teroptimasi untuk Samsung SmartTV.
HDD wireless ini juga dilengkapi dengan baterai berkapasitas besar. Baterai HDD ini mampu bertahan hingga 10 jam pemakaian. Mengenai harga, Seagate Wireless Plus ini dijual dengan harga 199 USD untuk kapasitas 1TB. Semoga saja segera dijual di tanah air.
Semoga bermanfaat bagi anda...

Tidak ada komentar: