SELAMAT DATANG DI CILACAP TEKNOLOGI..... KRITIK DAN SARAN KAMI TUNGGU...... TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGANNYA

Jumat, 08 Maret 2013

Telkomsel Kembangkan Bisnis VAS di Indonesia



 Indonesia memang sedang mengalami perkembangan industri di bidang telekomunikasi selular. Cepatnya perkembangan ini mampu memunculkan potensi bisnis baru pada bidang Value-Added Service (VAS).

Potensi bisnis yang cukup tinggi pada VAS bahkan mampu menarik minat operator selular untuk terjun, karena pertumbuhan VAS padasmartphone nantinya akan meningkatkan juga pemakaian layanan data dan bisnis aplikasi. 

Telkomsel selaku salah satu operator selular yang ada di Indonesia, menginformasikan bahwa perusahaan tersebut sudah memulai mengembangkan kembali VAS. 

Salah satunya melalui Ring Back Tone dan video dari Usee TV, Telkomsel berusaha menggenjot penggunaan paket data hingga maksimal, sesuai dengan perkembangan penggunaan ponsel pintar di Indonesia.

"Penetrasi perangkat smartphone di Indonesia yang sangat tinggi, menjadi peluang untuk mengembangkan bisnis VAS. Kedepannya kami telah memilik fokus tersendiri untuk itu," ungkap Head of Device Bundling and Customization Strategy Division Telkomsel, Arief Pradetya, seperti dilansir dari okezone.

Arif menambahkan, pengaplikasian VAS pada pengguna smartphone secara tidak langsung juga mampu meningkatkan trafik voice dan pesan dari Telkomsel. 

Dengan terpilihnya Telkomsel sebagai salah satu pemenang lelang jaringan 3G, bukan tidak mungkin layanan VAS akan kembali berkembang dengan penggunaan jaringan 3G
Sebagai informasi, salah satu layanan VAS yang sedang mengalami perkembangan cukup baik adalah PicMix, aplikasi berbagi foto milik PT. Inovedia Magna Global, yang notabene anak perusahaan dari PT. Erajaya Swasembada Tbk. 

Aplikasi yang mampu menembus pasar dunia ini, kabarnya merupakan layanan VAS yang mampu berkembang tanpa menggunakan iklan cetak, melainkan dari mulut ke mulut (viral).


Semoga bermanfaat bagi anda...

Tidak ada komentar: