SELAMAT DATANG DI CILACAP TEKNOLOGI..... KRITIK DAN SARAN KAMI TUNGGU...... TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGANNYA

Senin, 25 Februari 2013

HP Luncurkan Tablet Android HP Slate 7 Harga 1,6 Jutaan


Ketertarikannya terhadap performa sistem operasi Android, membuat Hewlett-Packard dikabarkan secara resmi mengumumkan untuk pertama kalinya model tablet Android yang bermerek HP Slate 7 di Mobile World Congress 2013. HP sendiri adalah salah satu produsen pendatang baru di pasaran Android saat ini.


Tablet berbasis Android 4.1 Jelly Bean ini dibekali oleh keberadaan fitur layar sentuh 7 inci dengan dukungan resolusi 1024×600 piksel. Ketebalannya pun hanya 10.7mm dan bobot sebesar 369,9 gram, demikian dilansir dari beritateknologi.
Untuk menunjang performa sistem di dalamnya, HP Slate 7 ini telah mengandalkan sepenuhnya pada kehebatan processor dual-core 1.6GHz plus memori internal berupa RAM 1GB dan ROM 8GB yang mendukung ekspansi MicroSD. Belum lagi dengan keberadaan kamera belakang berkuatan 3MP dan kamera depan VGA yang juga turut melengkapinya.
HP Slate 7 ini adalah model tablet pertama dengan integrasi Beats Audio untuk menhadirkan pengalaman suara yang maksimal. Sejatinya HP sendiri pada dasarnya tidak asing dengan keberadaan Beats Audio tersebut seperti beberapa laptop besutan HP sebelumnya yang mengusung fitur Beats Audio.
Ketersediaan HP Slate 7 sendiri dijadwalkan bakal teralisasi pada bulan April 2013 yang akan datang. Harga per unit yang dibanderolpun hanya 169 USd saja atau setara 1,64 juta rupiah.
Semoga bermanfaat bagi anda...

Tidak ada komentar: