SELAMAT DATANG DI CILACAP TEKNOLOGI..... KRITIK DAN SARAN KAMI TUNGGU...... TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGANNYA

Selasa, 22 Januari 2013

Lenovo Akan Luncurkan PC & Laptop Yang Dapat Menjalankan Android


Kepopuleran platform Android ternyata menginspirasi Lenovo sebagai salah satu produsen elektronik asal Cina untuk berencana merilis produk terbarunya dengan keunggulan khusus di tahun 2013 ini juga. Keunggulan khusus yang dimaksud tidak lain adalah kemampuan untuk menjalankan aplikasi Android melalui komputer atau laptop besutan Lenovo.

Dikutip dari beritateknologi, untuk menjalankan aplikasi Android pada laptop dan PC besutannya, Lenovo kabarnya bakal menyediakan aplikasi Bluestack ke dalam perangkat yang ada. Aplikasi ini merupakan aplikasi emulator yang memungkinkan pengguna komputer untuk menjalankan aplikasi Android.
Selain berjalan pada platform Windows, aplikasi emulator ini ternyata juga bisa digunakan pada platform Mac. Dengan adanya aplikasi emulator tersebut, tentunya akan menjadi daya tarik utama untuk keberadaan PC dan laptop besutan Lenovo  dibanding dengan perangkat komputer sejenis lainnya.
Dan ini diperkuat dengan pernyataan Rosen Sharma selaku Bluestack CEO beberapa waktu lalu. Selain menjalin kerja sama dengan Lenovo, Bluestack kabarnya juga akan menjajaki kerjasama dengan perusahaan lainnya, yaitu AMD dan Asus.
Meskipun aplikasi Bluestack juga dapat didownload secara terpisah, tetapi ada beberapa orang yang terkadang enggan untuk melakukannya. Ditambah aplikasi ini konon memiliki ukuran yang cukup besar.
Semoga bermanfaat bagi anda...

Tidak ada komentar: