SELAMAT DATANG DI CILACAP TEKNOLOGI..... KRITIK DAN SARAN KAMI TUNGGU...... TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGANNYA

Kamis, 21 Juni 2012

BUS PATAS EFISIENSI REKOMENDASI TRANSPORTASI CILACAP - YOGYAKARTA

Bus Patas Efisiensi
Anda yang akan berpergian dari Cilacap ke Yogyakarta tentunya banyak alternatif transportasi mulai dari bus ataupun travel. Untuk Bus kami rekomendasikan (bukan iklan lho...) memakai Bus Efisiensi. Bus yang berasal dari kebumen ini memiliki 2 kelas Bus  yaitu Bus Executive (Royal Class) dan Bus Patas. 

Bus Executive (Royal Class) Efisiensi

Semua bus Efisiensi menggunakan bus baru dengan teknologi Euro 3. Fasilitas yang ada baik Bus Executive maupun Bus Patas Efisiensi yaitu AC, TV, DVD, Reclining Seat, Footrest (khusus Executive).  

Harga tiket Bus Patas Efisiensi : Rp. 40.000 ditambah soft drink, sedangkan tiket untuk Bus Executive Efisiensi : Rp. 50.000 ditambah softdrink, Snack Roti dan leg rest.

Bus Efisiensi akan istirahat di Rest Area Wonosari Kebumen dan Rest Area Ambarketawang sebelum melanjutkan ke Yogyakarta tepatnya ke Terminal Giwangan Yogyakarta. Di Rest Area Ambarketawang tersedia Shuttle Bus ke pusat kota Yogyakarta dan bandara Adi Sucipto dengan gratis .

Shuttle Bus Efisiensi
Untuk jam pemberangkatan Bus Efisiensi dari Cilacap menuju Yogyakarta tiap jam ada yang berangkat dimulai jam 05.00 sampai terakhir jam 19.00. Untuk sebaliknya jam pemberangkatan Bus Efisiensi Yogyakarta menuju Cilacap secara rutin tiap jam berangkat dimulai jam 06.00 sampai terakhir jam 21.00. Jadwal diatas sewaktu-waktu dapat berubah.

Untuk lebih jelasnya silahkan hubungu No telepon / HP di bawah ini :
  • Pool Cilacap                      : 087 837 638 859  / (0282) 533137
  • Terminal Cilacap                : 081 914 930 049
  • Agen Maos                         : 087 837 638 855
  • Agen Sampang                   : 087 837 638 866
  • Agen Buntu                        : 081 903 511 616
  • Rest Area Wonosari            : 081 903 269 227
  • Rest Area Ambarketawang   : 081 903 269 228
  • Terminal Yogyakarta           : 081 903 269 229
Semoga bermanfaat bagi anda...

3 komentar:

a hen mengatakan...

Klo dari Bandara jogya untuk mendapat bus tujuan cilacap gmn caranya yach...?!?! Tersedia shuttle bus nya g yach?!

cilacapteknologi mengatakan...

Kalau pas ada shuttle yang ngantar ke bandara bisa ikut ke agen ambarketawang, tapi jamnya tidak tentu... kalau pengalaman admin tahun kemarin, kebetulan ada teman juga yang mau pulang ke purwokerto dan kebumen sehingga dari bandara carter mobil dari bandara ke agen ambarketawang... solusi lainnya bisa naik taksi ke ambarketawang.

Semoga bermanfaat bagi anda...

Unknown mengatakan...

apakah lebih baik di bandara adi sucipto disediakan langsung bis di situ jurusan ke pwt dan cilacap karna sekarang kan rawan kejahatan biar aman tak perlu keluar dari bandara