SELAMAT DATANG DI CILACAP TEKNOLOGI..... KRITIK DAN SARAN KAMI TUNGGU...... TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGANNYA

Selasa, 16 April 2013

Save The Hamster Wakili Indonesia Pada Final Imagine Cup 2013 Worldwide Di Rusia



Microsoft akhirnya mengumumkan pemenang utama kompetisi Imagine Cup 2013 tingkat Indonesia. Tim Solite Studio dari Universitas Trunojoyo Madura dengan game Save The Hamster, yang berhasil menjadi pemenang utama akan mewakili Indonesia dalam Imagine Cup 2013 Worldwide Final yang diselenggarakan di St. Petersburg, Rusia pada 8 hingga 12 Juli mendatang.
 
"Tim Solite Studio berhasil memenangkan kompetisi Imagine Cup 2013 karena konsep solusinya sudah matang dan berhasil memadukan aspek edukasi matematika dengan permainan yang menarik, serta menjadi tim yang paling siap untuk berkompetisi di Imagine Cup 2013 Worldwide Final mendatang," tutur Presiden Direktur Microsoft Indonesia Andreas Diantoro, seperti yang dilansir dari Okezone, Minggu (14/4/2013).
 
Andreas berharap Imagine Cup bisa menginspirasi pelajar Indonesia untuk berkolaborasi dan menciptakan aplikasi-aplikasi menarik. Iamgine Cup 2013 dinilai langkah awal bagi para wirausaha, desainer, pengembang, ataupun inovator untuk mengembangkan kemampuan mereka. “Kami berharap ajang ini dapat menginspirasi pelajar Indonesia untuk mau berkolaborasi dan menciptakan aplikasi-aplikasi menarik. Microsoft akan membantu para inovator muda untuk memenuhi apa yang mereka butuhkan,” lanjutnya.
 
Asadullohil Ghalib Kubat dari Tim Solite Studio, mengatakan bahwa kompetisi Imagine Cup menginspirasi siswa untuk berinovasi pada platform teknologi terbaru. "Imagine Cup memupuk semangat wirausaha sosial dan teknologi pada siswa dan menyediakan sarana bagi mereka untuk membawa ide-ide kreatif menuju realitas," ungkap Ghalib.
 
Lebih lanjut, Ghalib dan timnya mengaku bahwa komptisi Imagine Cup sangat menyenangkan sekaligus menguras otak. "Seru, menguras otak. Tapi kami senang dan bangga. Rasanya luar biasa bisa ikut membuat sesuatu yang nantinya bisa mengubah dunia," tutur Ghalib mewakili timnya.
 
Selain berhasil menjadi pemenang utama Imagine Cup 2013 tingkap Indonesia, tim Solite Studio juga sekaligus mendapatkan hadiah uang senilai Rp25 juta dari Kementerian Koperasi dan UKM Republik Indonesia dalam bentuk modal awal wirausaha.
 
Save The Hamster
Save The Hamster merupakan game pada platform Windwos Phone yang menceritakan tentang empat hamster yang tersesat. Tugas pemain ialah membantu hamster untuk pulang ke rumahnya. Game ini memiliki dua mode permaianan yakni orginal dan adventure.
 
Pada mode original, pemain harus menghancurkan boks, tali dan beberapa objek lainnya yang menghalangi hamster menuju rumahnya. Selain itu, setiap hamster memiliki angka pada tubuhnya dan pemain harus menempatkan hamster pada tempatnya sesuai dengan simbol matematika yang ada di tanah.
 
Sedangkan untuk mode adventure, pemain harus menghindari musuh dan mengambil kunci berisi angka yang tepat sesuai dengan kombinasi angka yang terdapat pada layar. Hal unik dari Save The Hamster ini, pemain dapat menyusun boks, tali, hamster dan objek-objek lainnya kemudian menjalankannya serta menyimpannya menjadi sebuah level baru.


Semoga bermanfaat bagi anda...

Tidak ada komentar: