SELAMAT DATANG DI CILACAP TEKNOLOGI..... KRITIK DAN SARAN KAMI TUNGGU...... TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGANNYA

Kamis, 16 Mei 2013

BlackBerry Messenger (BBM) Masuk iOS dan Android Pada Musim Panas 2013



BlackBerry dulunya Reseach In Motion mengumumkan rencananya untuk merilis BlackBerry Messenger (BBM) ke iOS dan Android musim panas tahun ini.

"Anda mungkin bertanya, mengapa BlackBerry melakukan ini," ucap Chief Executive Officer  Thorsten Heins. "Ini waktunya untuk BlackBerry menjadi platform pesan yang independen,"sambungnya.

BBM pada iOS mulanya akan dibekali fitur pesan dan pengelolaan grup. Namun, BlackBerry juga berencana untuk menyisipkan berbagai fitur lainnya, seperti Voice Call, Screen Sharing, Video, dan BBM Channels. Demikian seperti dilansir dari okezone.

Pengguna BBM sendiri, BlackBerry menyebut, lebih dari 60 juta penguna aktif per bulan, dengan lebih dari 51 juta orang menggunakan BBM rata-rata 90 menit per hari.

Aplikasi jagoan BlackBerry itu akan berjalan pada sistem operasi iOS 6 atau yang terbaru dan dapat diunduh secara gratis -- dengan catatan, dapat persetujuan dari Apple untuk menyisipkan aplikasi besutan rivalnya itu ke platform aplikasinya.


Semoga bermanfaat bagi anda...

Tidak ada komentar: