SELAMAT DATANG DI CILACAP TEKNOLOGI..... KRITIK DAN SARAN KAMI TUNGGU...... TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGANNYA

Senin, 04 Maret 2013

Galaxy S IV Akan Hadir dengan 6 Varian



Setelah hampir dipastikan bakal dirilis pada 14 Maret 2013, Samsung Galaxy S IV disebut-sebut bakal hadir dengan dengan lebih dari satu varian.

Dalam bocoran yang dilansir detik dari Mobot.net, varian tersebut mulai dari corak warna yang diusungnya, yakni hitam dan putih serta dari sisi storage.

Dimana media penyimpanan yang ditawarkan diprediksi bakal hadir dengan pilihan 16, 32, dan 64 GB. Nah, dari kombinasi dua faktor itulah isu 6 varian di Galaxy S IV dihembuskan.

Acara peluncuran Galaxy S IV sendiri akan digelar di New York. Bahkan, vendor asal Korea Selatan ini tampaknya menyiapkan acara peluncuran S IV secara besar-besaran.

Selain mengundang awak media untuk menyaksikan kemunculan perdana S IV, Samsung juga mengadakan pesta khusus di tempat terbuka Times Square, New York. Jika berminat, semua orang bisa datang ke tempat ini.

Undangan pesta peluncuran Galaxy S IV ini disebar Samsung melalui akun jejaring sosialnya. "Be the first in the world to experience it," demikian tulis Samsung dalam undangannya.

Dari sisi spesifikasi, Galaxy S IV konon akan mengusung OS Android 4.2 Jelly Bean, display seluas 5 inch 1080p Full HD Super Amoled, prosesor 2 GHz A15 Exynos 5450 quadcore, ARM Mali T658 dan baterai sekuat 3.100 mAh.


Semoga bermanfaat bagi anda...

Tidak ada komentar: